HMJ Ilmu Falak Sabet Juara 1 Lomba Kreatifitas Bilik HMJ Se FSH

  • 07 Desember 2022
  • 10:10 WITA
  • Ilmu Falak
  • Berita

ILMU FALAK - Launching Bilik Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Se Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Alauddin Makassar, dilaksanakan Rabu, 07 Desember 2022. Dalam peresmian tersebut, HMJ Ilmu Falak meraih juara 1 lomba kreatifitas bilik.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Warek 3, Dekan FSH, Wadek FSH sejajaran, para Kajur dan Sekjur, Dosen, Staf, serta pengurus tiap HMJ, Sema, dan Dema FSH. 

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Warek 3 Prof. Darussalam sebagai Bidang Kemahasiswaan. 

Rahmat selaku Sekretaris Umum HMJ Ilmu Falak mengatakan bilik untuk HMJ sangat dinanti-nantikan oleh para pengurus lembaga sebagai wadah diskusi. 

"Bilik HMJ ini sudah lama kami nantikan. Kami butuh ruang untuk berdiskusi dan mengembangkan kreatifitas yang dimiliki". 

Disamping itu Rahmat juga mengapresiasi kerjasama antara Prodi dengan HMJ Ilmu Falak sehingga mendapatkan Juara satu. 

"Alhamdulillah HMJ Ilmu Falak berhasil keluar sebagai pemenang Lomba kreatifitas Bilik HMJ se FSH, semua itu tidak terlepas dari kerjasama antara Pimpinan Prodi, serta teman2 mahasiswa dan pengurus HMJ Ilmu Falak".

Fatmawati, Ketua Prodi Ilmu Falak ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa apa yang prodi berikan bukanlah hal yang istimewa. Prodi hanya melakukan kewajiban untuk memfasilitasi apa yang dibutuhkan oleh mahasiswa.

"Apa yang prodi lakukan bukanlah hal yang luar biasa. Prodi hanya memfasilitasi apa yang menjadi kebutuhan HMJ."

"Harapan kami dari pimpinan prodi agar Bilik HMJ ini dimanfaatkan sebaik-baiknya. Bilik HMJ harus dijadikan sebagai tempat yang nyaman berkreasi meningkatkan skill mahasiswa, dan mendesain kegiatan HMJnya. Yang paling penting, bilik HMJ tidak digunakan untuk merokok sebebasnya, bercampur antara laki-laki dan perempuan tanpa jarak," lanjut Fatmawati. 

"Pintar-pintarlah berkumpul tanpa melanggar syariat," jelasnya lagi. 

Semoga apa yang menjadi harapan pimpinan prodi dapat dilaksanakan dengan baik.