GOWA,IFAL.FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID., Dalam rangka pelaksanaan
Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Falak, Mahasiswa Program Studi Ilmu Falak Fakultas
Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar lakukan verifikasi arah kiblat di
Kecamatan Parigi, Senin (5/9/2022).
Dg. Sawing selaku masyarakat yang berada di sekitar masjid
menyaksikan verifikasi arah kiblat tersebut.
"Masjid ini tidak pernah di ukur arah kiblatnya, jadi
lakukan dengan sebaik-baiknya". ugkapnya.
Kurangnya pengetahuan masyarakat terkait penentuan arah
kiblat menjadi alasan masyarakat menggunakan perkiraan dalam menentukan arah kiblat.
Muh Rusli selaku peserta KKL Falak mengatakan
"Ketepatan arah kiblat itu sangat penting, karena jika
terjadi kemelencengan maka akan berdampak terhadap arah salat kita, bisa saja
kita tidak mengarah ke Ka'bah"
Semoga dengan adanya pengetahuan tersebut masyarakat tidak
lagi menyepelekan arah kiblat salat.