Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Falak Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar melaksanakan
06 Februari 2018
07:37 WITA
Ilmu Falak
Berita
HIMIFA, Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Falak Fakultas Syariah dan Hukum
UIN Alauddin Makassar melaksanakan DISKUSI ASTRONOMI GERHANA BULAN
TOTAL dengan tema " Mentadaburi Ayat-ayat Semesta, Merajut Hikmah
Gerhana Bulan", yang berlangsung pada Senin, 29 Januari 2018 di Lt.
Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makasar.
Kegiatan ini
dimaksudkan untuk memberikan pemahaman dan edukasi kepada Dosen dan
Mahasiswa Jurusan Ilmu Falak dalam menyambut gerhana bulan pada 31
Januari 2018 mendatang. Kegiatan ini menhdirkan 3 orang pemateri dari
berbagai disiplin ilmu, yakni: Bapak Dr. Nur Taufiq Sanusi, M. Ag.
(Fiqh Gerhana Bulan) , Bapak DRS. Abbas Padil. MM. ( Gerhana Bulan
secara umum), dan Bapak Muh. Rasywan Syarif, S. Hi., M. Si. ( Membaca
ayat -ayat Gerhana).
Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan Fakultas
Syariah dan Hukum dan Pimpinan Jurusan Ilmu Falak serta beberapa dosen
di Fakultas Sayriah dan Hukum, serta dibuka secara resmi oleh Bapak
Dekan Fakutas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar Bapak Prof. Dr.
Darussalam. M. Ag. Perlu disampikan bahwa kegiatan ini DISKUSI
ASTRONIMI ini merupakan salah satu dari rangkaian menyambut gerhana
bulan total pada januari 2018.